25 July 2014

Mudik vs Kotak aksesoris

Diposkan oleh Chirarae Panjaitan di Friday, July 25, 2014
Dear Crafter,,,

Sudah siap untuk mudikkah?
Waaaa Jakarta pasti sepi yak, beda seperti biasanya yang tidak jauh dari macet dan keramaian :d
Para crafter harus menyiapkan kondisi badan ya berapapun jauhnya perjalanan untuk kumpul bersama keluarga dikampung halaman.
Suasana mudik dari Jakarta

Oiya yang pada mudik harus berhati-hati dengan barang yang dibawa, seperti video yang saya ambil disini.

Teman-teman pada mudik dan menyiapkan barang bawaannya, saya malah beberes pernak pernik :D.
Habis menyeleseikan project-project seminggu ini sesuai dengan orderan (pasti dipamer deh diposting berbeda :p).

Fuiiihhhh,,,
Setelah cek dan ricek ternyata banyak bahan yang hampir habis stoknya neh. Alhasil waktu membuat project-project tersebut harus memutar otak bagaimana cara mengakali bahan yang habis stok ini.
Seperti kancing diganti dengan mote kayu, yang biasanya souvenir tampak depan dan belakang warna sama karena kurangnya kain flanelnya jadi ganti warna yang hapir sama gradasi warnanya, biasanya menggunakan dakron diganti dengan busa lapis, hehehe gimana caranya dapat empuknya :D.

Awalnya saya punya satu kotak peralatan craft ini, semua bahan dimasukkin jadi satu, lumayan repot seh sampai harus mencari satu-satu sewaktu menjahitnya. Akhirnya saya menggunakan kotak peralatan tukang seperti menyimpan paku, mur, dan segala jenisnya yang sebenarnya milik Papa. Lumayaaannn.... jadi rapiii...
Walau nama kotak sama tapi fungsi dan modelnya tidak jauh beda koq, sekatnya bisa diatur sesuai kebutuhan hanya yang membedakan warna dan jenis kotak lebih tebal, karena fungsinya untuk dilapangan beda dengan box yang biasanya untuk menyimpan aksesoris ini.
Perbedaan dari penampakannya:


Jadi kelihatan stok bahan craft menipis. Yuk hunting bahan dan alat craft, tapi selesai liburan panjang ini yaaakk
Pas semua toko aktif kembali :D

#yang mau titip kotak peralatan craft/menjahit ini bisa saya bantu (^_*)

Selamat mudik,
Be Carefully!!
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

 

Chirarae's Crafting By Chirarae's Crafting 2012|Visit Our Shop Chirarae's Crafting and www.chiraraes-crafting.blogspot.com